Strategi pemasaran produk UMKM secara global melalui aplikasi Shopee


Strategi pemasaran produk UMKM secara global melalui aplikasi Shopee

Klaten (31/07/2024) – Pada saat ini, era digital sudah mendominasi segala bidang termasuk UMKM. Mahasiswa KKN TIM II UNDIP 2024 ikut serta dalam mendukung digitalisasi UMKM pada Desa Cawas melalui pelatihan dan pembuatan akun toko Shopee untuk menjual barang secara online. pelatihan dan pembuatan akun toko Shopee untuk menjual barang secara online merupakan salah satu upaya untuk pemasaran dan penjualan produk UMKM dengan jangkauan yang lebih luas serta memudahkan calon konsumen untuk melakukan transaksi jarak jauh.
Program kerja pelatihan dan pembuatan akun toko Shopee untuk menjual barang secara online oleh Rafif Abbrar Maheswara, mahasiswa Prodi Informatika Fakultas Sains dan Matematika ini dilaksanakan secara door-to-door supaya lebih kondusif dan efisien serta mendapat dukungan yang tinggi dari para pelaku UMKM pada Desa Cawas.
Pelatihan dan pembuatan akun toko Shopee untuk menjual barang secara online meliputi sesi teori dan juga sesi praktik. Pelaku UMKM diberikan materi bagaimana langkah-langkah pembuatan akun toko pada shopee kemudian dilanjutkan dengan sesi praktik pelaku UMKM mencoba mengunggah produk mereka pada shopee. Sehingga materi yang diberikan dapat diterima oleh pelaku UMKM dengan baik.


Dengan terlaksananya program ini, diharapkan UMKM Desa Cawas semakin maju dan dapat lebih dikenal oleh khalayak ramai serta menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam hal pemanfaatan teknologi digital untuk pemasaran produk dengan jangkauan yang lebih luas.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top